Somethinc Level 1% Retinol, Solusi Wajah Yang Berjerawat

 

 


Hai semuanya, sudah menjadi rahasia umum semakin usia kita bertambah, maka akan terjadi permasalahan yang kompleks pada kulit kita, terutama area wajah. Ada satu produk yang rekomended yang sekarang saya pakai untuk mengatasi masalah kulit wajah. Yaitu serum somethinc level 1% retinol. Serum dengan kemasan 20 ml cukup untuk sebuah retinol. Botol yang warna ijo , simple sleep, kalo dibawa kemana-mana gak makan tempat. Teksturnya agak encer tapi agak oili. Mudah menyerap. Aromanya kayak aroma bunga-bunga, bukan kayak bau kimia-kimia gitu.

Somethinc Level 1% Retinol  dengan teknologi Enkapsulasi Gentinol-200 terdepan dari Korea ini memiliki kemampuan yang lebih Stabil , Aman digunakan oleh Kulit Sensitif, & diformulasikan dengan pH setara pH kulit:5-6 sehingga tidak membuat kulit iritasi. Ceramide-3 & Hyaluronic Acid dalam retinol ini melindungi kulit dari Radikal bebas, Anti Polusi, & Menjaga kadar air di lapisan kulitmu. Bekerja dengan menembus sel kulit, membelah diri, mendeteksi permasalahan kulit pada lapisan kulit secara ter-target, & memperbaiki sel yang bermasalah. Di saat yang sama, partikel kristal enkapsulasi ini juga menciptakan shield pelindung di permukaan kulit untuk mencegahnya dari dehidrasi. Mengapa Retinol Enkapsulasi lebih efektif? Retinol bekerja dari lapisan kulit bagian dalam ke atas, sehingga dapat menargetkan area2 yang tepat & mencapai hasil yang diinginkan. Dengan teknologi Enkapsulasi ini, retinol tidak mudah menguap ke udara dan terpapar sinar UV sehingga efektivitasnya tetap terlindungi & tidak teroksidasi.

Baca juga : Dapat 40jt sebulan, cuman nonton vidio 

Baca juga : Nonton vidio youtube dibayar 

Retinol memiliki manfaat untuk kecantikan antara lain sebagai berikut :

1. Mengobati jerawat

Dokter sering kali meresepkan obat atau produk skin care mengandung retinol untuk mengatasi jerawat dengan tingkat keparahan ringan hingga sedang. Ini karena retinol dapat membuka pori-pori sehingga kulit mampu menyerap obat jerawat dengan baik.

Selain itu, retinoid juga mencegah jerawat muncul kembali dengan cara mengurangi produksi minyak berlebih dan meredakan peradangan pada kulit. Dengan begitu, tidak terjadi penyumbatan pori-pori yang merupakan awal terbentuknya jerawat.

2. Mencegah keriput akibat penuaan

Retinol, khususnya tretinoin, dapat mencegah munculnya keriput garis halus di kulit. Ini disebabkan karena tretinoin meningkatkan produksi kolagen dan merangsang aliran darah di bawah kulit sehingga kulit menjadi lebih sehat.

Tretinoin juga membantu  memudarkan flek hitam akibat penuaan serta mengurangi bintik kulit pemicu kanker yang disebut actinic keratosis. Senyawa ini bekerja dengan menghalau paparan sinar ultraviolet yang berlebihan pada wajah.

3. Mengendalikan gejala psoriasis

Retinoid dari jenis tazarotene memiliki manfaat tersendiri bagi penderita psoriasis. Zat ini membantu mengendalikan gejala psoriasis   dengan cara:

  • memperlambat pertumbuhan sel-sel kulit,
  • menipiskan kulit yang menebal dan bersisik,
  • meredakan bengkak dan kemerahan, serta
  • mengatasi psoriasis pada kuku.

Jika Anda memiliki psoriasis, dokter akan menganjurkan untuk mengoleskan setetes kecil krim retinol satu kali sehari sebelum tidur. Krim atau gel retinol untuk psoriasis mungkin juga akan dikombinasikan dengan pengobatan steroid.

4. Menghilangkan milia

Milia adalah benjolan-benjolan kecil yang biasanya tumbuh di sekitar hidung, dahi, dan kelopak mata. Benjolan-benjolan ini sering kali sulit dihilangkan sehingga diperlukan obat untuk membasminya.

Anda bisa menghilangkan milia dengan menggunakan serum retinoid, khususnya dari jenis tretinoin. Senyawa ini membantu mengikis milia dan mencegah pertumbuhan benjolan-benjolan baru sehingga tekstur kulit menjadi lebih rata.

 

LihatTutupKomentar