Membuat Majalah Kampus



Assalamu'alaikum wr wb
Jika kau bukan anak orang kaya atau anak raja maka menulislah. Manulis adalah bekerja untuk keabadian (Pram)

Guys.., hari ini dan kemaren juga kemarinya lagi entah dari tanggal berapa dan bulan apa. Karena hari terus berganti aku lupa menghitungnya. Namun keinginan yang sudah lama ku simpan dalam-dalam dan hanya sebatas angan-angan saja. Oh angan-angan, mimpi-mimpi, keinginan-keinginan kau tidak boleh selamanya hanya menjadi serpihan dalam hidup yang tak bermakna. Dengan mimpi itulah alasan mengapa aku harus tetap hidup. Untuk meraihnya membutuhkan proses yang sangat panjang, rumit dan kadang-kadang gagal.

Ini adalah hanya salah satu impian dari sekian banyak impian yang aku pendam dan sekarang sudah waktunya untuk merealisasikanya. Apa gerangan?

Ini terkait dengan kebutuhan, kreatifitas, keharusan yang memang harus dimiliki oleh mahasiswa yang sudah memilih jurusan ini untuk menentukan masa depanya. Aku bermimpi untuk bisa membuat sebuah produk jurnalistik. Setelah diwacanakan dengan beberapa sahabat, senior hingga ke pak kaprodi maka produk jurnalitik ini kemudian mengkerucut pada MAJALAH. Majalah kampus, kampusku yang sebesar ini tapi belum memiliki majalah, Koran punya tapi hanya satu kolom karena bekerja sama dengan harian, koran yang ada di Bengkulu. 

Impian ini sudah ada sejak aku mencintai bola dan berlangganan majalah soccer. Keren juga bisa menulis dan tulisan kita di baca oleh semua orang. Kita bisa megasah kemampuan untuk dengan diam-diam mendoktrin pikiran orang dengan apa yang kita pikirkan. ups... bukan itu tujuanku. Aku ingin mengasah kemampuan menulis secara profesional. Dulu aku dan teman-teman di organisasi sudah fiks untuk membuat majalah namun terkendala pada pendanaan (dasar gak pandai fundrising). 

Sekarang aku sudah punya akses untuk merealisasikan mimpi ini, bukan untuku pribadi tetapi untuk almamaterku KPI (Komunikasi penyiaran Islam) salah satu program studi yang paling tidak diminati di kampus besar kami. Tentu saja, karena tidak ada kreatifitas atau kegiatan yang menonjol pada prodi ini. 

Bismillah dengan ridho Allah SWT kami bermaksud untuk merintis majalah kampus, dewan redaksinya adalah mahasiswa KPI. Dengan terwujudnya harapan ini semoga akan melahirkan majalah-majalah yang lain. Dalam kata lain Majalah ini nantinya akan menjadi pioner bagi pertumbuhan majalah-mjalah atau produk jurnalistik baik di kampus kami maupun di kampus lain.

Aku sedang menggarap proposal majalah dan kira-kira nama majalahnya apakah mereka akan suka
" MENTARI"
Menginspirasi Negeri"
LihatTutupKomentar